Header Ads

Menghilangkan Indikator Password Strength pada Wordpres


Pada Wordpress versi 2.5 keatas sudah ada fitur kemanan baru pada CMS Wordpress: Password Strength Meter.

Biasanya fitur ini dimunculkan atau diaplikasikan pada tema yang baru saja Anda beli (Premium Themes) atau gratisan (Free Themes). Tujuan utama dari fitur ini sebenarnya baik dari sisi keamanan website, namun bagi Anda dan user yang akan melakukan registrasi pada website Anda, akan terasa sangat susah karena password yang kuat / strength tersebut minimal 10 karakter dengan kombinasi uppercase dan number.

Ada 2 cara untuk menghilangkan password strength meter / indikator ini:

Install Plugin: Minimum Password Strength

Bagi Anda yang tidak mau repot untuk masuk cpanel / ftp website dan memasukkan script pada function themes Anda, silakan download dan install plugin tersebut pada backend Anda (Plugin > Add New).

Manual Add Script

Menambahkan plugin lagi pada core wordpress Anda merupakan opsi terakhir? Coba cara yang ini, masuk cpanel / ftp Anda. Masukkan script di bawah ini pada function.php di folder: wp-content/themes/your-theme-name/

function wc_ninja_remove_password_strength() {
if ( wp_script_is( 'wc-password-strength-meter', 'enqueued' ) ) {
wp_dequeue_script( 'wc-password-strength-meter' );
}
}
add_action( 'wp_print_scripts', 'wc_ninja_remove_password_strength', 100 );

Jika ada yang kurang jelas / ditanyakan, silakan tinggalkan komentar atau email saya langsung: bugspin000@gmail.com

Salam,
Bagus Prakoso

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.